Tugas 1 – Cerita tentang hewan

Assalamu’alaikum teman-teman! Selamat pagi, kali ini tugas kamu adalah membuat sampul buku untuk cerita tentang hewan. Kamu boleh pakai hewan sebagai tokoh utama, atau sebagai obyek pelengkap (misal jadi hewan peliharaan tokoh di ceritamu), hanya sebagai latar belakang cerita (misal ada kafe kucing hehe), dll. Silahkan berimajinasi.

  • Cari jalan menuju tengah labirin ini dan kumpulkan kata petunjuk yang kamu lalui.
  • Gunakan minimal 1 kata petunjuk untuk cerita, dan minimal 1 kata petunjuk untuk gambar sampul kamu.
  • Kalau kamu tidak mau memakai satu pun kata petunjuk yang disediakan, kamu boleh memilih kata petunjuk sendiri, dengan syarat bisa menemukan 3 jalan dalam labirin menuju ruangan tengah.
  • Siapkan deskripsi sampul belakang dan judul cerita
  • Lalu gambarlah desain sampul depan, belakang, dan punggung buku
  • Atur tata letaknya (masukkan logo penerbit dan logo proyek)
  • Dan upload hasil sampul kamu sebagai post baru (lihat Cara Mengumpulkan Tugas di sini)

Selamat mengerjakan, semoga sukses 🙂

Batas pengumpulan: Minggu 7 Juli 2019 23:59:59

Tema: Cerita tentang hewan


Daftar Pengumpul Tugas


🔴 Tim Merah

🔵 Tim Biru

Leave a comment